Aries (21 Maret – 19 April) Umum: Mulai kembali ke jalan kamu supaya tidak kewalahan mengatasi hal yang belum berhasil. Jangan malas-malasan dan kejar lagi …
Zodiak 7 Desember

Situs Seputar Informasi Kecantikan Terpercaya
Ramalan Zodiak kerap kali menarik perhatian masyakat luas. Prediksi seperti nasib, karier, keuangan, dan jodoh dipercaya dapat terjadi berdasarkan zodiak yang kamu miliki. Ternyata Ramalan zodiak sudah ada lho dari sejak zaman Mesir Kuno. Zodiak berasal dari kata latin yaitu Zodiacus yang berarti “lingkaran” hewan. Zodiak atau Rasi Bintang terdiri dari 12 yang memiliki arti siklus tahunan dari dua belas wilayah sepanjang pola lintasan perubahan posisi matahari atau biasa disebut lingkaran ekliptik.
Awalnya zodiak memiliki fungsi sebagai peta posisi matahari di angkasa. Tetapi Zodiak dipercaya memberikan gambaran mengenai sifat, karakteristik atau ciri kepribadian seseorang, kekuatan dan kelemahan kamu. Zodiak juga dipercaya untuk memahami potensi dalam diri kamu dan belajar berdampingan dengan alam semesta.
1. Aries (21 Maret – 19 April)
Lambang Aries yaitu Kambing Jantan yang merupakan simbol kepemimpinan, keberanian, dan kekuasaan. Aries memiliki sifat bersemangat dan suka dengan tantangan. Tapi kadang emosinya suka meluap-luap, jadi kamu akan terkesan seperti orang yang sulit bersabar.
2. Taurus (20 April – 20 Mei)
Siapa sih yang ga tau lambang Taurus? Yap betul, lambang Taurus itu Banteng. Jika kamu berzodiak Taurus, kamu adalah orang yang menyukai barang mewah dan akan bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Tapi apakah kamu tahu, banteng sebenarnya punya jiwa yang tenang dan tidak akan menyerang kalau gak dipancing lho.
3. Gemini (21 Mei – 20 Juni)
Anak kembar adalah lambang dari Gemini. Bagi seorang Gemini, komunikasi adalah hal yang paling penting, kurang suka melakukan banyak hal seorang diri, dan kamu adalah tipe orang yang memiliki selera humor yang baik. Tapi, kadang Gemini suka mencari perhatian sehingga terkesan menyebalkan.
4. Cancer (21 Juni – 22 Juli)
Cancer memiliki lambang Kepiting. Kepiting adalah hewan yang selalu membawa rumahnya dan berjalan miring, berarti kamu adalah yang orang yang memiliki karakteristik dekat dengan keluarga dan teman-teman. Kamu juga akan memilih jalan alternatif lain untuk mencapai tujuan. Jangan macem-macem ya sama Camcer nanti dia bisa capit kamu!
5. Leo (23 Juli – 22 Agustus)
Dari namanya saja pasti kamu sudah tahu dong, Leo memiliki lambang Singa, Sang Raja Hutan. Karena karakteritik Raja Hutan sudah terbiasa memimpin biasanya kamu kurang bisa bekerja di bawah pimpinan orang lain. Kamu adalah orang yang sangat suka dihargai dan memiliki kepercayaan diri yang besar sehingga kamu akan terlihat angkuh.
6. Virgo (23 Agustus – 22 September)
Virgo memiliki lambang Perempuan. Kamu adalah orang detail-oriented, memiliki pikiran yang dalam, dan seperti perempuan yang suka kerapian. Virgo terlihat tenang tapi didalamnya selalu ada banyak hal dipikiran kamu. Kadang obsesi tenyang kbersihan dan kerapihan yang kamu punya sering kali di anggap berlebihan lho!
7. Libra (23 September – 22 Oktober)
Belambang timbangan adalah Zodiak Libria. Libra membutuhkan keseimbangan dalam hidupnya antara kesehatan emosional dan fisik maupun kehidupan pribadi dan karier, Karena selalu menimbang maka kamu suka ragu dalam mengambil tindakan dan keputusan,oleh karena itu kamu terkesan malas.
8. Scorpio (23 Oktober – 21 November)
Kalajengking adalah lambang dari Zodiak Scorpio. Kamu adalah orang yang sangat menikmati kesendiian, memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi, dan bisa menyelesaikan masalah dengan baik. Seperti Kalajengking mereka akan agresif ketika melihat banyak ancaman.
9. Sagitarius (22 November – 21 Desember)
Lambang Sagitarius yang paling unik, yaitu Centaur, Mahluk mitologi berbentuk setengah manusia dan setengah kuda dan selalu membawa panah. Kamu adalah orang yang suka kebebasan, sangat suka untuk menjelajahi dunia, dan suka untuk belajar hal baru. Terkadang rutinitas menjadi hal yang membosankan untuk Para Sagitarius.
10. Capicorn (22 Desember – 19 Januari)
Capicorn juga memiliki lambang yang unik yaitu kambing laut atau Capicornus. Capicornus juga makhluk mitologi yang memiliki bagian depan yang berbentuk kambing dan belakangnya ikan. Tapi, Capicorn juga sering dilambangkan kambing gunung. Kamu memiliki keinginan besar untuk sukses dan berpikir bahwa pencapaian adalah segalanya. Kamu adalah orang yang ambisius, sayangnya kamu kurang peka terhdap kondisi sekeliling.
11. Aquarius (20 Januari – 18 Februari)
Lambang Aquarius adalah seorang laki-laki yang sedang menumpahkan air ke wadah. Artinya kamu adalah orang yang mudah untuk menyesuaikan diri ke tempat atau lingkungan baru seperti air yang selalu mengikuti bentuk wadahnya. Kamu orang dermawan tetapi kamu adalah orang yang cepat emosi jika pendapat kamu tidak dihargai.
12. Pisces (19 Februari – 20 Maret)
Ikan adalah lambang dari Zodiak Pisces. Kamu adalah orang yang tidak membiarkan orang lain terpuruk dalam kesedihannya, kamu akan berusaha memberikan perhatian dan pesona yang unik untuk membuat orang lain merasa lebih tenang. Tapi dibalik pesona seorang Pisces, mereka sering merasa khawatir dan moodyan.
Jadi apakah Zodiakmu menunjukan kepribadianmu?
Aries (21 Maret – 19 April) Umum: Mulai kembali ke jalan kamu supaya tidak kewalahan mengatasi hal yang belum berhasil. Jangan malas-malasan dan kejar lagi …